Donat favorit,
donat kentang yang empuk banget menul-menul gak bikin bosen. Topingnya
pun paling enak menurut saya cukup pake gula donat aja. Gak akan cukup
makan satu biji. Bikinnya udah agak lama sih pake resep NCC. . . Resep donat kentang : . 500 gr tepung terigu protein tinggi 50 gr susu bubuk 11 gr ragi instan 200 gr kentang kukus ---> haluskan dan dinginkan 100 gr gula kastor 75 gr mentega 1/4 sdt garam 4 kuning telur 100 ml air dingin .
Cara Membuat donat kentang : . 1. Campurkan tepung terigu, susu bubuk, gula kastor dan ragi. Aduk rata. 2. Masukkan kentang halus, kuning telur, dan tambahkan air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga setengah kalis. 3. Tambahkan garam dan mentega, uleni hingga kalis dan elastis (saya pakai mixer). 4. Diamkan kurleb 20-30 menit (saya hampir 1 jam) dan tutupi dengan serbet lembab. 5. Kempiskan adonan, bagi dan bentuk bulat kemudian cetak menggunakan cetakan donat. Diamkan kurang lebih 20 -30 menit. 6. Goreng donat dengan api kecil hingga kecoklatan. Cukup 1 kali membalik donat saat menggorengnya. 7. Angkat, tiriskan beri toping sesuai selera.
Alhamdulillah, pasti ketagihan kalo udah bikin sekali.
0 Response to "Resep Dan cara Membuat donat kentang"