Bahan : 175 gram Tepung protein tinggi (contoh merk cakra ) 25 gram tepung protein rendah 3 gram Ragi Instan 1 gram Bread Improver 1 gram Bread softener 30 gram Gula pasir 3 gram Garam 6 gram Susu bubuk full cream (contoh merk dancow) 90 gram Air es 1 kuning telur 25 gram Margarin / Butter ( contoh margarin merk Blueband)
Cara membuat DONAT : 1.
Campurkan bahan kering ( tepung, ragi, bread improver, bread softener,
gula pasir, susu bubuk) aduk ampai rata sekitar 1 menitan. Lalu masukan
garam, aduk rata lagi. 2. Masukan air dan telur, aduk rata sampai setengah kalis. 3.
Lalu masukan margarin / butter, aduk terus sampai rata, kalis elastis
selama 15 menit ( kalis elastis itu, adonan permukaan sudah mulus, jika
di lebarkan adonan nya tidak putus). 4. Bulatkan adonan, diamkan adonan
selama 15 menit ditutup dengan plastik (agar adonan tidak kering). 5.
Kempiskan adonan, lalu potong dan timbang adonan seberat 30 gram,
kemudian bulatkan secara rapih. Lakukan sampai habis, tata adonan di
atas loyang dengan taburan tepung. Diamkan kembali adonan selama 15
menit. 6. Setelah 15 menit, lubangi adonan dengan jari.
Kemudian tata lagi di atas loyang dan diamkan kembali sampai memgembang
2 kali lipat. 7. Panaskan minyak, goreng donat dengan
api kecil. ( donat di goreng cukup satu kali balik saja), angkat
tiriskan dan dinginkan. Baru bisa di beri toping.
0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT DONAT "