Resep Terbaru

RESEP CARA MEMBUAT CHOCO CHEESE LAVA




Siaang semuanyaa .. baru jam segini udah panas aja ya, enaknya makan yg dingin dan lumer niih.. Choco cheese lava lumerr... enaknyaaa .. yummy .. 😋😋😋🤗🤗 

 

RESEP CHOCO CHEESE LAVA
Rebake Diyo Kitchen

Bahan Moist coklat Cake :
- 250 ml susu cair - 250 ml minyak sayur - 225 gram susu kental manis - 125 gram coklat bubuk
- 110 gram gula halus
- 2 butir telur
- 110 gram tepung terigu - 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt baking soda
- 1 sdt garam 

 

 
Cara Membuat CHOCO CHEESE LAVA  :
1. Panaskan kukusan, siapkan loyang / pinggan / alufoil cup. Sisihkan.
2. Campur dan ayak tepung terigu, baking soda, baking powder dan garam. Sisihkan.
3. Kocok telur menggunakan whisker. Sisihkan. 4. Campur susu cair, minyak, susu kental manis, coklat bubuk dan gula halus dalam panci. Masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk hingga gula larut.
5. Masukkan telur yang sudah dikocok, masih tetap pakai api kecil ya kemudian masukkan campuran terigu. Masak sebentar sambil diaduk hingga tercampur rata. Matikan api.
6. Tuang adonan ke dalam alufoil (saya pakai 2 alufoil dengan ukuran seperti di gambar) kemudian kukus selama kurang lebih 45 menit atau hingga matang.
Bahan Cream Cheese Frosting : - 250 gr cream cheese suhu ruang - 500 ml whipping cream cair - 3 sdm susu kental manis - 1 sdt air lemon
Cara Membuat Cream Cheese Frosting :
1. Campur cream cheese dan susu kental manis. Kocok hingga tercampur rata.
2. Masukkan whipping cream dan air lemon dan kocok hingga lembut dan kental. Ingat jangan overmix ya.
3. Cream cheese frosting siap digunakan (saya masukkan ke plastik segitiga)
Bahan Ganache / Coklat Siram : - 250 gr DCC / coklat masak pekat, cincang - 250 ml whipping cream cair - 1 sdt madu - 1 sdm butter - 1 sdt essens vanilla
Cara Membuat Ganache :
1. Dalam bowl, letakkan DCC dan butter. Sisihkan.
2. Dalam panci letakkan whipping cream dan madu. Panaskan hingga timbul buih-buih kecil di tepi panci. Angkat dan tuangkan dalam bowl DCC + butter, biarkan hingga coklat mencair.
3. Masukkan essens vanilla, aduk hingga rata. 4. Siap digunakan

0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT CHOCO CHEESE LAVA "