Resep Terbaru

Resep Cara Membuat Ayam Charsiu




Repost resep by @koleksiresepsj
• • •
.
Pagi buibu.. kayaknya lagi pada sibuk masak nih... Latepost dinner 2 minggu lalu yah, resep resep lainnya belum sempet di tulis.. Maaf foto seadanya, gelap dan lapar buibu 😂
.
Resep Ayam Charsiu
.
Bahan:
1 ekor ayam kampung, potong potong. Tusuk tusuk dagingnya menggunakan garpu
3 buah bawang putih
3 cm jahe
50 gr saus charsiu
2 SDM madu
2 SDT angkak, seduh air panas 2x, tiriskan.
1 SDT bumbu ngohiong
1 SDT minyak wijen
1 SDT garam
1/2 SDT lada bubuk
1 SDT gula
3 SDM angciu (untuk halal, bisa di skip)
Penyedap, jika suka
.

 
Cara membuat Ayam Charsiu :
🌻 Haluskan bawang putih, jahe, dan angkak. Lalu jadikan satu semua bahan (sebaiknya test rasa dulu yah). Balur di ayam dan simpan semalaman dikulkas.
🌻 Taruh diloyang, tutup dengan aluminum foil.
🌻 Letakkan loyang yang lebih besar dibawahnya yang diisi dengan sedikit air. Oven dengan 200 dercel selama 1 jam, sesekali dibalik. Angkat, tuang air kuah ke mangkuk. Turunkan suhu 180 dercel, oven kembali 15 menit.
🌻 Angkat dan sajikan.
.
🍒 air kuah bisa dibuat lebih kental, caranya masak kembali dan tuang sedikit larutan maizena, aduk sampai kental.
.
--- Selamat mencoba ---

0 Response to "Resep Cara Membuat Ayam Charsiu"