Resep Terbaru

RESEP LEMON CAKE with LEMON FROSTING




Berhubung cuma berdua, bikin setengah resepnya Joy of Baking aja.

.

RESEP LEMON CAKE with LEMON FROSTING

.

Bahan :

115 gr palmia royal (di resep asli pake butter)

100 gr gula pasir halus

1/2 sdt essence vanilla

2 butir telur ukuran besar

1/2 buah lemon, parut kulit bagian luar yg berwarna kuning, jgn kena bagian yg putih ya, ntar pahit)

130 gr tepung terigu

1/2 sdt baking powder

30 ml perasan air lemon

 

 

Cara Membuat LEMON CAKE with LEMON FROSTING :

1. Panaskan oven 180'C, siapkan loyang oles margarin dan taburi tepung terigu atau bisa juga dialas kertas roti. Aku pake loyang anti lengket, jd ga dioles apa2.

2.Campur dan ayak tepung terigu dan baking powder. Tambahkan parutan kulit lemon, sisihkan.

3. Kocok palmia royal dan gula pasir halus sampe lembut. Masukkan essence vanilla, kocok rata.

4. Masukkan telur satu persatu, kocok rata setiap penambahan telur.

5. Masukkan campuran tepung dalam 3 tahap, selang-seling dengan air lemon. Diawali dan diakhiri dengan tepung. Kocok rata dgn speed rendah.

6. Tuang ke dalam loyang, ratakan dan hentakkan loyang sesaat sebelum masuk oven. Panggang selama 30-40 menit sampe matang. Jgn kelamaan ya, nanti kering.

6. Keluarkan dari oven, balikkan di atas cooling rack dan biarkan dingin.

.

LEMON FROSTING

Campur jadi satu: 25 gr gula icing + 1 sdm air lemon. Kalo teksturnya kurang halus, tambahkan air lemon sedikit2 atau air matang biar ga terlalu asam.

Siap disiram di atas lemon cake yg sudah dingin.

.

Kemarin bikin lemon frostingnya keasaman krn terlalu semangat ngasih air lemonnya 😂. Tapi pengen lagiii..

.

Yuukk selamat mencobaa..

0 Response to "RESEP LEMON CAKE with LEMON FROSTING"