Resep Terbaru

Resep Tahu, tempe dan ayam bacem




anakku seneng bangeett.. Sukses terus buat usahanya yaah.. ☺️☺️😍😍
Resep Tahu, tempe dan ayam bacem
Bahan :
450 gr tempe, potong sesuai selera
450 gr tahu putih, potong sesuai selera
1/2 kg ayam potong 6
2 lembar daun salam
1 ruas lengkuas, memarkan
1 sdm air asam jawa
1500 ml air kelapa/ air biasa jg bisa
100-200 gr gula merah, sisir halus atau sesuai selera
1 sdt garam
1 sdt gula pasir

Bumbu Halus :
10 butir bawang merah
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar sangrai


Cara Membuat Tahu, tempe dan ayam bacem :
- Tuang air kelapa di wajan, masukkan bumbu halus, gula merah, daun salam, lengkuas, ayam, tahu dan tempe.
- Bumbui dengan garam dan gula pasir. Masak hingga mendidih.
- Kecilkan api, tutup wajan dan teruskan memasak hingga air habis dan bumbu meresap. Sambil sesekali diaduk ya.
- Angkat dan siap digoreng atau dibakar.

0 Response to "Resep Tahu, tempe dan ayam bacem"