ssalamu'alaikum Menu sayur seger buat
ifthar, sop ketimun. Ini kuah kaldu sayur nya sy buat dari mix sayur2an
ya. Trs saya saring. Bener2 seger. Bisa buat alternatif buibu yang
pingin sayur seger, selain sayur bening dan sop. RESEP SOP KETIMUN By deviirwantari
Bahan : 1
liter kaldu sayur (sy kaldu sayurnya, campuran dari wortel, bawang
bombay, bunga kol. Semua sayur di potong2. Lalu masak sampai menyusut.
Saring) 1 sdm bawang putih goreng, remuk 1 batang daun bawang, iris halus 1/2 sdt merica 2 sdm kecap ikan Sejumput garam 6 buah cabai rawit
Bahan isi : 3 buah ketimun kyuri (ketimun hijau) potong 3 cm, keluarkan isinya. 4 buah jamur kuping rendam air, setelah mekar, cincang halus 1 buah wortel uk besar, potong kotak2 kecil 2 batang daun bawang, iris halus 1 sachet kornet 2 sdm tepung maizena 1 butir telur, dikocok 3 buah tahu putih kecil 1/2 sdt merica Garam sesuai selera 4 buah cabai merah keriting, buang isinya. Potong kotak kecil
Cara membuat SOP KETIMUN : - dalam wadah aduk dan campur rata semua bahan isi. Masukkan kedalam lubang ketimun agak munjung. Ratakan - kukus sebentar, sampai permukaan isi mengeras (sy 10 menit) angkat, sisihkan -
didihkan kaldu sayur, beri kecap ikan, garam dan merica. Masukkan
ketimun isi dan cabai rawit utuh. Masak sebentar. Angkat. Taburkan
bawang putih goreng. Siap disajikan
0 Response to "RESEP SOP KETIMUN"