Assalaamualaykum.. Selamat
siang...post barengan teman" hari ini , bolu kismis. Bolu jadul yang
ngangenin, saya pakai resep marmer cake nya uni cantik chenniezhang , makasih ya Chennie...😊 . RESEP BOLU KISMIS Resep: Marmer cake by chenniezhang Saya membuat 1/3 dari resep asli Saya pakai loyang setengah lingkaran bergerigi ukuran 23 x 8 cm . Bahan : 100 gr mentega 35 gr gula halus (saya kurangi dari resep aslinya) 3 kuning telur 70 gr terigu protein rendah 2 putih telur 100 gram kismis
Cara membuat BOLU KISMIS : 1. Panaskan oven suhu 160 C. . 2. Kocok mentega dan gula halus sampai putih dan mengembang kira-kira 3 menit. . 3. Masukkan kuning telur satu persatu, tiap kali masuk ada jeda 45 detik s/d 1 menit. . 4. Turunkan kecepatan mixer, masukkan terigu yang sudah diayak. Kocok hingga rata, sisihkan. . 5. Kocok putih telur hingga mengembang dan kaku. Lalu masukkan ke adonan, aduk rata dengan spatula. . 6.
Tuang 1/3 adonan di loyang . Tabur kismis. Tuang lagi sisa adonan.
Panggang hingga matang. Lakukan tes tusuk. Setelah matang keluarkan dari
loyang, cake siap disajikan.
0 Response to "RESEP BOLU KISMIS"