Resep Terbaru

RESEP MEMBUAT SAMBAL TERASI






Selalu nyetok Sambal terasi kalau2 Malas masak Melanda 🙈🙊😄
.
.
RESEP SAMBAL TERASI :
Cabai keriting merah 15 buah
Cabai rawit merah 5 buah
Bawang merah 4 butir
Bawang putih 2 siung
Terasi udang 1,5 sendok makan
Gula merah 1 sendok makan
Tomat merah ukuran sedang 2 buah
Garam 1/2 sendok teh
Air 100 mili liter
Minyak goreng 2 sendok makan


Cara Membuat Sambal Terasi :
uleg cabai, bawang, terasi, gula merah dan tomat sampai halus.
Setelah itu panaskan sedikit minyak ke dalam wajan lalu tumis bumbu halus sampai tercium aroma wangi sedap. aduk rata kemudian masukkan air, garam.
Aduk-aduk sampai air menyusut dan semakin kental dan matang. matikan api.
Sambal Terasi yang enak, pedas dan super siap di santap.

0 Response to "RESEP MEMBUAT SAMBAL TERASI"