Resep Terbaru

RESEP MEMBUAT ORAK ARIK TELUR PETAI






Happy weekend 💞
Klo makan pake menu yg ada petainya pasti bakal nambah nasi trus nih hihi... Ini recook dari resepnya ci @tintinrayner tapi dimodif dikit bumbunya sesuai selera dan ditambahin petai cina juga...yummmyy.... 😋😋
🍲ORAK ARIK TELUR PETAI🍲

RESEP ORAK ARIK TELUR PETAI :
2 papan petai (kupas, iris tipis)
4 butir telur ayam (me:telur ayam kampung)
Segenggam petai cina yg sudah dikupas
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
6 buah cabe domba
4 buah cabe rawit
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas (geprek)
2 sdm kecap manis
1 sdt gula pasir
Secukupnya kaldu bubuk
Secukupnya merica bubuk
Secukupnya garam


Cara membuat ORAK ARIK TELUR PETAI :
1. Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih hingga harum, masukkan cabe domba, cabe rawit, daun salam, lengkuas, aduk rata sampai harum.
2. Masukkan irisan petai dan petai cina, tumis setengah matang.
3. Masukkan semua telur, kecap manis, merica, kaldu bubuk, orak arik sampai mengering, koreksi rasa, sajikan.

0 Response to "RESEP MEMBUAT ORAK ARIK TELUR PETAI"