Rainbow Puding
oleh: Emmaria Harrist saya modifikasi
Bahan Puding Bening:
-1 bungkus agar agar bubuk plain
-1 sdt jeli bubuk plain (saya tdk pakai)
-135gr gula pasir
-1000 ml air( saya pakai 800ml)
-2lembar daun pandan(saya tidak pakai)
-pewarna makanan sesuai selera(saya pakai pewarna
merah ,kuning (pasta jeruk), hijau (pasta pandan), ungu.
Bahan Puding Susu:
-1 bungkus agar agar bubuk plain
-1 sdt jely bubuk plain ( saya tdk pakai)
-135gr gula pasir
-1000 ml susu cair (saya pakai 800ml)
-1/2 sdt vanila bubuk
Cara membuat Rainbow Puding :
1.Masak secara bersamaan masing masing agar2 bening
dan agar2 susu dalam panci terpisah.
2. Setelah mendidih kecilkan api dan aduk sesekali
kedua agar2 ini agar tidak mengeras.
3.Siapkan cetakan puding yg telah dibasahi dengan
air.
4. Lalu ambil 150ml adonan agar2 bening beri pewarna
merah scukupnya. Tuang ke dalam cetakan puding. Tunggu sampai permukaannya
mulai berkulit tapi tidak keras.
5. Ambil 150ml adonan susu lalu tuang perlahan
menggunakan sendok sayur sedekat mungkin dengan adonan pertama supaya tidak
jebol dan bercampur.
6. Lakukan hal yang sama dengan warna warna yang
lain sesuai selera sampai adonan habis.
7. Simpan dalam kulkas hingga mengeras lalu sajikan.
0 Response to "Resep Cara membuat Rainbow Puding"